(0752) 71150 [email protected]

Selesai sudah rangkaian kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Keilmuan Tafsir Hadis yang dilaksanakan semenjak awal September yang kegiatan itu ditutup pada Sabtu malam sampai 2 November 2024 oleh Dekan FUAD Dr. Risman Bustamam, M.Ag di Mesjid Ihsan Ngungun jorong Panti nagari Rambatan.

Kegiatan ini merupakan rengkaian tahapan “Trauma Healing” terhadap warga terdampak bencana galodo di nagari Rambatan. Trauma Healing itu sendiri merupakan penyembuhan dari dampak psikologis terjadinya bencana sehingga membantu individu memahami, mengatasi, dan akhirnya melepaskan diri dari dampak trauma agar dapat melanjutkan hidup dengan lebih sehat dan bahagia.

Kegiatan “Trauma Healing” Keilmuan Tafsir Hadis ini berupa mengadakan kajian ceramah tafsir Qur’an yang membahas tentang cara bangkit dari musibah, kemudian juga ada pembinaan kepada guru-guru TPA untuk bagaimana meningkatkan kembali semangat serta ghirah anak-anak untuk kembali menghidupkan masjid dan terakhir juga berupa pembinaan terkait praktek-praktek ibadah seperti pelatihan penyelenggaraan sholat jenazah.

Alhamdulillah setelah dilaksanakan selama 2 bulan penuh cukup memberikan dampak yang signifikan dengan bertambah ramainya masyarakat yang hadir dalam acara penutupan PKM pada  Tabligh Akbar yang menghadirkan seorang motivator berpengalaman bernama Ustad Andri Malian Batuah, S.H, M.H dari Batusangkar.

Lebih lanjut hal itu juga dikuatkan oleh ketua pengurus Mesjid Ihsan Ngungun Jorong Panti Datuak Malin Ameh yang mengucapkan ribuan terima kasih telah bersedia melaksankan kegiatan di kampung mereka, Beliau tidak menyangka UIN Mahmud Yunus bersedia datang melakukan pengabdian lantaran sedikitnya animo jama’ah selama ini kurang menarik hadir pada kegiatan pengajian di Mesjid, namun itu terbantahkan pada saat agenda tabligh akbar pada acara penutupan kemarin.(YIP)